WORKSHOP PKM DOSEN/DOSPING -Antusias Dosen FKIK UMY Membimbing Mahasiswa Terkait Persiapan Ajang PKM/ Pekan Kreatifitas Mahasiswa

December 16, 2022, oleh: superadmin

Workshop PKM dosen/dosping diselenggarakan secara online pada 15 Desember 2022 ini dihadiri oleh 40 dosen yg berasal dari prodi Kedokteran, Farmasi, Keperawatan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Iesehatan (FKIK) serta fakultas kedokteran gigi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Program Kreativitas Mahasiswa adalah kegiatan untuk meningkatkan mutu peserta didik (mahasiswa) di perguruan tinggi agar kelak dapat menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademis dan/atau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta memperkaya budaya nasional. Tujuan dari workshop PKM dosen ini seperti yang disampaikan oleh PJ PKM FKIK UMY, Dr. dr. Titiek Hidayati M.Kes Sp. DLP  dan sambutan oleh wakil dekan akademik dan kemahasiswaan  dr. Dirwan Suryo Sularto, Sp.F, M.Sc. yaitu sebagai upaya mempersiapkan dosen pembimbing pekan kreativitas mahasiswa (PKM) dan ide kreatif yang dimiliki. Workshop dimulai dengan paparan informasi mengenai PKM dengan pembicara beserta dosen yang terlibat dan berlangsung lancar karena semua hadirin turut aktif.

Workshop dimulai dengan sambutan dari pimpinan Fakultas kedokteran dan ilmu kesehatan (FKIK) yaitu dr. Dirwan Suryo Sularto, Sp.F, M.Sc selaku wakil dekan akademik dan kemahasiswaan. Kegiatan Workshop PKM dipandu oleh moderator Aji Winata, M.Sc.,Apt. Materi pertama diberikan oleh Dr. apt. Rifki Febriansah, S. Farm, M.Sc dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan peserta. Materi kedua diberikan oleh Oky Wijaya,S.P., M.P. dan dilanjutkan juga dengan sesi tanya jawab. Meskipun kegiatan dilaksanakan secara online tetapi peserta workshop pekan kreativitas mahasiswa (PKM) aktif dalam bertanya dibuktikan banyaknya pertanyaan yang masuk, misalnya bagaimana penentuan bebas kuliah atau blok siapa yang menentukan? “untuk penentuan bebas kuliah ditentukan oleh prodi masing-masing. Karena dari prodi yang lebih mengetahui matkul/blok mana saja yang berkaitan dengan pkm yang dijani mahasiswa” jawab bapak Rifki Febriansah selaku pembicara. Kemudian bagaimana kiat lolos PIMNAS? “yang tentunya membutuhkan persiapan dam pemahaman dasar atau materi inti yang mendasari sebuah ide itu lebih dimatangkan. Karena kebanyakan mahasiswa sulit menjawab ketika ditanya asal teorinya (seperti tinjauan Pustaka). Selain itu, PKM dapat dijadikan bahan untuk skripsi atau laporan kkn. Untuk PKM Kedokteran Gigi beberapa tema yang sebelumnya lolos seperti, penanggulangan penyekit menggunakan herbal dengan reviewer dari berbagai bidang dan menggunakan istilah- istilah ilmiah. Untuk kolaborasi antar prodi biasanya tidak memiliki kriteria khusus.” jawab bapak Oky wijaya selaku pembicara workshop.

Harapannya bahwa kegiatan PKM yang diadakan memiliki manfaat bagi mahasiswa untuk mengasah kreativitas, penulisan, menyampaikan, dan menuangkan ide. Sehingga rekan mahasiswa memiliki pengalaman dan menjadi lulusan unggul dan produktif untuk menjawab dinamika permasalahan di masyarakat. Tentu membutuhkan supervisi dan arahan dari dosen dosen yang kompeten, sehingga ide dan gagasan dalam kegiatan PKM mampu bermanfaat.